logo-raywhite-offcanvas

15 Sep 2021

Tips Sukses Terjun Di Bisnis Properti 2021

Tips Sukses Terjun Di Bisnis Properti 2021

 

Sudah setahun lebih kita berjuang melawan pandemi covid-19, dan memang banyak sekali sektor bisnis yang ikut terdampak mulai dari skala kecil seperti UMKM sampai skala besar seperti perusahaan.  Dan hal ini tidak cuma berlaku di Indonesia, namun menyebar secara masif di seluruh dunia.

 

Banyak sekali berita kalau perusahaan melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) karena situasi ekonomi yang memburuk dan tidak mampu bertahan dengan bagus. Tentunya ditengah kondisi sulit seperti ini, kita dituntut untuk memutar otak lebih keras supaya mampu melewati pandemi, daripada hanya termenung meratapi nasib.

Namun beberapa orang kebingungan untuk memulai bisnis dan mencari peluang penghasilan baru apalagi kondisi lagi tidak bersahabat, beberapa ragu apakah alih profesi bisa menopang hidup atau malah membuat mereka tambah terpuruk.

 

Bahkan sektor properti yang menurut orang itu merupakan sektor bisnis yang tidak ada matinya sempat sedikit goyah. Hal ini dikarenakan beberapa calon konsumen lebih mementingkan uang mereka disimpan untuk hal yang lain dan berjaga-jaga seandainya pandemi ini berlangsung lebih lama daripada perkiraan sebelumnya, sehingga bisnis properti memang sedikit lesu dan tidak menjadi prioritas utama dalam daftar pembelian dan kebutuhan primer sebagian masyarakat.

Memang tidak bisa dipungkiri, daya beli masyarakat di bisnis properti sedikit turun dibandingkan dengan sebelum pandemi. Hanya saja, peluang untuk bisnis properti di tahun 2021 ini masih sangatlah menggiurkan dan layak untuk dijalani

Kenapa terjun di bidang ini dibilang masih menggiurkan dari segi materi? Itu dikarenakan bisnis properti itu tidak hanya sebagai developer maupun sebagai buyer. Kalian bisa menjadi agen properti yang membutuhkan modal relatif sangat kecil dibandingkan potensi keuntungan yang bisa didapatkan.  Sehingga tidak usah khawatir saat kalian mulai memantapkan hati untuk terjun di bisnis properti entah sebagai agen / broker maupun sebagai investor.


Tapi seandainya anda memutuskan ingin menjadi agen properti dikarenakan kendala modal jika ingin melangkah lebih jauh, tidak perlu khawatir meski pandemi membuat semua lini bisnis lesu, Ray White Sukajadi akan memberikan tips supaya anda survive dan sukses berbisnis di bidang properti meski sebagai agen (baik broker tradisional maupun yang profesional):





KENALI DULU RANAHNYA

Untuk kalian yang baru pertama kali terjun di bisnis properti, ada beberapa jenis sektor real estate yang ada di dalamnya, jenis itu dibagi menjadi  2 yaitu:

 

Residential

Berdasar dari namanya, residential ini meliputi properti seperti apartemen, rumah susun, perumahan dan rumah tapak. Untuk target pasar dari sektor ini bisanya perseorangan atau keluarga yang ingin memiliki rumah untuk hunian.

 

Commercial dan Industrial

Properti ini biasanya cakupannya antara lain rumah toko (ruko) termasuk rumah kantor, hotel bahkan gedung dan gudang termasuk di dalamnya. Untuk target pasarnya sendiri biasanya pengusaha atau perseorangan bahkan bisa dari kalangan pemerintah  yang mencari bangunan untuk dijadikan ruang usaha atau ruang kerja.

 

Selain 2 jenis di atas, masih ada lagi special purpose property, seperti misalnya ada pengusaha yang mencari lahan untuk bikin komplek misal rumah sakit dll.

 

PAHAMI JOBDESCNYA

Jika menurut kalian, menjadi agen properti itu cukup dengan menemukan buyer sebuah rumah, secara tujuan emang tidak salah. Namun ada banyak sekali langkah untuk mencapai goals tersebut. Kalian harus jujur dan netral dalam memberikan  info terkait properti kepada calon buyer. Hal itu meliputi spek dan harga yang paling update berdasarkan keinginan dan budget yang dimiliki buyer untuk menghindari permasalahan di kemudian hari. Update harga pasar dan jenis properti di kawasan yang diinginkan buyer juga merupakan hal wajib dimiliki agen properti ketika terjun di bisnis properti loh.


Sebagai agen properti, kalian juga merangkap sebagai konsultan yang memberi solusi pasti properti yang diidamkan. Mulai dari membuat calon buyer melirik dan tertarik untuk membeli sampai ke menjelaskan faktor-faktor kekurangan dan kelebihan properti tersebut mulai dari ranah psikologis sampai ke teknis.

Untuk ranah psikologis ini semisal keuntungan lokasi rumah yang berada dekat pusat pendidikan dan lingkungan aman dan nyaman serta letak sesuai fengshui (untuk beberapa buyer). Sementara untuk ranah teknis bisa semisal kondisi bangunan, fasilitas yang didapatkan.

Selain itu, sebagai agen properti terbaik, kalian harus menemari buyer mulai dari saat showing sampai proses closing. Termasuk membantu menyiapkan dokumen legal yang dibutuhkan untuk transaksi.

 

 



KUASAI SKILLNYA

Tidak bisa dipungkiri kalau terjun di bisnis properti sebagai agen itu memang komunikasi merupakan skill utama. Namun jangan salah, kalian juga wajib mengembangkan skill lain mulai dari skill di sosial media (posting listing di platform akun sosial media kalian), skill editing foto dan video (untuk bikin posting yang bagus secara visual) termasuk mempelajari copywriting supaya calon buyer tertarik dengan gaya bahasa dari promosi yang kalian tulis.



Dengan paham dan menguasai 3 faktor diatas, untuk sukses terjun di bisnis properti kemungkinan besar bisa tercapai, dikarenakan meskipun bisnis properti sedikit menurut peminatnya namun dengan banyaknya orang menjual properti karena faktor pandemi, bukankah itu menjadi kesempatan terbaik untuk membantu mereka mendapatkan harga terbaik dan menemukan kepada pembeli yang tepat?

Bagaimana? Tertarik untuk terjun di bisnis properti sebagai agen properti terbaik di Bandung? Kalian bisa menghubungi Ray White Sukajadi yang merupakan salah satu agen properti terbaik di Bandung. Berpengalaman dalam jual beli dan sewa properti sejak tahun 2015 serta rutin membagikan tips yang masih terkait di bidang properti melalui akun instagram kami @raywhite.sukajadi.

Hubungi kami sekarang juga di  0816-600-768 atau 022-203-2400 atau datang langsung ke kantor kami yang beralamat di Jl. Sukajadi no.119, Bandung. Dan jangan salah, bergabung di Ray White Sukajadi, selain mengembangkan skill kalian sebagai agen properti terbaik di Bandung, kalian bisa mendapatkan kesempatan rewards yang besar, income tak terbatas berbasis komisi hingga 80%, serta bimbingan dari nol bersama trainer berpengalaman kami. JOIN US NOW!

 

 

 




 

 

Share